Viral! Seorang Ibu di SPBU Uraso Luwu Utara, Diancam Diborongi Usai Tegur Pelangsir yang Terobos Antrian

Berita360 Dilihat
banner 468x60

Yaqra.com, Luwu Utara — Sebuah unggahan dari akun Facebook bernama Nurhayani menjadi viral di media sosial setelah ia menceritakan pengalaman tidak menyenangkan saat mengisi bahan bakar minyak (BBM) di SPBU Uraso, Kecamatan Mappedeceng, Kabupaten Luwu Utara.

Dalam postingan yang dibagikan pada Senin (13/10/2025) itu, Nurhayani mengaku baru saja pulang dari rumah sakit dan singgah mengisi BBM. Ia menyebut telah menunggu sekitar satu jam dalam antrean. Namun, ketika tiba gilirannya, tiba-tiba sebuah mobil lain menerobos antrean dan langsung mengisi bahan bakar di depannya.

banner 336x280

Merasa tidak terima, Nurhayani menegur pengendara mobil tersebut. Namun, bukannya meminta maaf, pria itu justru marah dan memaki dirinya. Bahkan, dalam cerita Nurhayani, pria tersebut sempat mengancam akan mengajak teman-temannya untuk “memborongi” dirinya jika tidak segera meninggalkan SPBU.

Berikut kutipan unggahan Nurhayani di akun Facebook-nya:
“Kejadian ini malam, baru pulang ki kasian dari rumah sakit singgah isi bensin di pertamina, ada mungkin 1 jam ki mengantri pas giliran.ta kenapa ada mobil lewat depan menerobos. Maka protes mki… Tidak boleh begitu, kenapa kita lama antri baru itu mobil menerobos lewat depan lagi. Adu mulut pun terjadi antara ibu-ibu dan bapak-bapak. Bahkan bahasanya, seandainya laki-laki ki Bu, tidak pulang mki, ada tong mih mobil trek sembur ki asap hitamnya, na suruh ki pulang cepat karena mau na borongi ki,” tulisnya.

Unggahan tersebut sontak menuai banyak komentar dan reaksi netizen. Banyak yang menyayangkan sikap kasar pengendara mobil tersebut. Di kolom komentar, sejumlah pengguna Facebook juga menyebut bahwa pria yang menerobos antrean itu merupakan pelangsir BBM, bersama beberapa rekannya yang diduga sering mengisi bahan bakar secara berulang di SPBU yang sama.

Hingga kini, belum ada keterangan resmi dari pihak pengelola SPBU Uraso maupun pihak kepolisian setempat terkait kejadian tersebut.

Penulis (Bayu)

banner 336x280

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *